Dibuka Bupati Barru, 115 Peserta Ikuti MTQ Ke XXXV Tahun 2022

    Dibuka Bupati Barru, 115 Peserta Ikuti MTQ Ke XXXV Tahun 2022
    Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh M.Si., saat membuka MTQ Ke XXXV Tingkat Kabupaten Barru

    BARRU - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-XXXV Tingkat Kabupaten Barru tahun 2022 resmi dibuka oleh Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M. Si. 

    Acara pembukaan ini berlangsung di Masjid Agung Nurul Iman Kabupaten Barru, Senin (14/2/2022).

    Ada tiga titik lokasi yang menjadi arena MTQ ke-XXXV ini yaitu Masjid Agung Nurul Iman, Mushollah Kantor Bupati dan Aula Kementerian Agama. Kegiatan ini berakhir hingga 16 Februari 2022. MTQ ke-XXXV diikuti total 115 kafilah.

    Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si dalam sambutannya mengatakan, ajang MTQ ini merupakan kegiatan yang sangat positif, dimana sudah menjadi janji Allah SWT memberikan rahmat-Nya bagi kita yang membaca dan mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari - hari. 

    “Saya mengajak kepada seluruh muslimin dan muslimat untuk terus menghidupkan rasa cinta terhadap Al-Qur’an. Marilah kita semua memohon perlindungan dan keselamatan kepada Allah SWT, mudah-mudahan kita semua diberikan nikmat kesehatan, ” ajaknya.

    MTQ yang kita laksanakan ini bertujuan untuk mewujudkan persaudaraan, membangun persatuan, ingin daerah kita tetap utuh dan bersatu dan kita juga ingin mewujudkan Barru menjadi  daerah yang lebih baik dan tentunya nafas-nafas keagamaan akan selalu ada.

    Menurut Bupati, kegiatan keagaamaan ini selaras dengan perwujudan visi misi Pemerintah Kabupaten Barru, yakni 'Terwujudnya Kabupaten Barru yang Sejahtera, Mandiri, Berkeadilan dan Bernafaskan Keagamaan'.

    Kitab suci Al-Qur’an adalah Kalam Allah atau kalamullah. Ini adalah pegangan hidup yang menjadi rujukan sebagai tuntunan umat manusia, agar memperoleh kebahagiaan, baik di dunia maupun di akhirat.

    Dalam susunan kata indah, jelas dan terang serta gaya bahasa yang mengagumkan, Kitab suci Al-Qur’an juga merupakan sumber inspirasi yang tidak pernah kering. 

    Semakin kita dalami Al-Qur’an itu, kata Bupati, semakin kita yakin akan kebenaran Firman Allah SWT. Semakin kita baca dengan lantunan yang indah, semakin terasa kedamaian dan kesejukan dari pancaran kandungan isinya.

    ''Mari kita kabarkan kepada dunia, bahwa sesungguhnya Islam itu teduh dan damai. Islam itu cinta keadilan dan menjauhi kekerasan. Islam itu menolak kebencian dan fitnah. Islam itu selalu menganjurkan persatuan, kebersamaan, dan ukhuwah, " harap Bupati. 

    Lebih lanjut, Bupati mengatakan bahwa dengan mengedepankan nilai-nilai itulah, Insya Allah, kita dapat membangun kokohnya toleransi, solidaritas, dan kebersamaan di antara umat manusia di muka bumi.

    Bupati terus memotivasi kafilah Barru untuk terus meningkatkan prestasinya seperti dua tahun lalu di Kabupaten Pangkep posisi kita juara tujuh kita berharap pelaksanaan di Kabupaten Bone bisa lebih meningkat. Harap Bupati.

    Kepala Kementerian Agama DR. Jamaruddin menyampaikan terima kasih atas inisiatif LPTQ berdasarkan petunjuk Bupati Barru sehingga MTQ ke-XXXV Tingkat Kabupaten Barru dapat dilaksanakan. Untuk tingkat  Sulawesi Selatan ini, kata dia, Kabupaten Barru merupakan daerah kedua melaksanakan MTQ di Sulsel.

    "Saya sangat berterima kasih kepada Bupati Barru atas perhatiannya terhadap bidang keagamaan termasuk naik pangkat saja harus melalui tes baca tulis Al-Qur'an, " ucapnya.

    Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Dr. Ir. Abustan AB, M.Si selaku ketua panitia pelaksana MTQ ke-XXXV tahun 2022, melaporkan peserta MTQ Tahun 2022 sebanyak 115 orang. Ada tiga kategori yang diperlombakan yaitu, Tilawah Al-Qur'an, Tartil Qur'an, Tahfis Qur'an. Dimana dari tiga kategori tersebut terdapat 24 jenis lomba.

    "Pelaksanaan MTQ ke-XXXV dilaksanakan terbatas karena masih  kondisi pandemi Covid 19, " tuturnya.

    Berikut rincian jumlah peserta MTQ ke-XXXV berdasarkan asal kecamatannya:

    1. Kecamatan Mallusetasi         : 18 orang2. Kecamatan Soppeng Riaja   : 18 orang3. Balusu                                      : 12 orang4. Barru                                        : 17 orang5. Tanete Rilau                            : 15 orang6. Tanete Riaja                            : 18 orang7. Pujananting                             : 17 orang

    (Ahkam/Humas Barru)

    Barru Sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Camat Tanete Rilau Lepas Kafilah MTQ Ke...

    Artikel Berikutnya

    Ketua DPRD Lukman T Hadiri Pembukaan MTQ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    Kapolres Pimpin Langsung Pengamanan Debat Perdana Pilkada Barru 2024
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia

    Ikuti Kami